Browse By

Mall di Semarang Ini Menjadi Kunjungan Para Wisatawan!

Selain terkenal akan wisata buatan, wisata kuliner dan wisata religi. Selain mengunjungi tempat wisata di Semarang kamu juga wajib mengunjungi Mall di Semarang. Mall di Semarang ini memang bisa menjadi salah satu destinasi wisata bagi wisatawan yang ingin membeli oleh-oleh untuk keluarga dan saudara dirumah, selain itu kamu juga dapat mencuci mata dan memuaskan hobi berbelanjamu. Ketika kamu kelelahan karena berbelanja dan mulai merasa lapar, kamu bisa mengunjungi restaurant atau kamu juga bisa refreshing sambil menambah ilmu pengetahuan dengan membaca buku di toko buku. Berikut ini daftar Mall di Semarang yang sering menjadi kunjugan para wisatawan.

1. Paragon City Mall

Paragon City Mall, Mall di Semarang, Seputarkota.com (Sumber: id.pinterest.com)

Paragon City Mall, Mall di Semarang, Seputarkota.com (Sumber: id.pinterest.com)

Paragon City Mall merupakan Mall terbesar di Semarang karena Mall Paragon ini memiliki total luas  120.000 m2 dan area parkir dari Mall Paragon ini dapat menampung sekitar 3.500 mobil. Mall ini terletak di Jl Pemuda No.118 Semarang. Paragon City Mall memiliki tiga lantai dengan berbagai pertokoan yang lengkap. Kamu bisa menemukan beberapa toko dengan menjual barang branded seperti Charles & Keith, Guess Accessories, Giordiano dan yang lainnya. Untuk kebutuhan kecantikan dan perawatan tubuh kamu bisa mengunjungi The Body Shop dan The Face Shop.

2. DP Mall Semarang

DP Mall Semarang, Mall di Semarang, Seputarkota.com (Sumber: joss.co.id)

DP Mall Semarang, Mall di Semarang, Seputarkota.com (Sumber: joss.co.id)

DP Mall Semarang terletak di Jl Pemuda No.150, Semarang, Jawa Tengah. DP Mall Semarang merupakan mall yang memiliki fasilitas lengkap, diantaranya adalah Disabled Restroom, Mushola, Travelator, Wifi dan lainnya. DP Mall Semarang ini buka setiap hari mulai dari pukul 10.00 – 22.00. Sama seperti Paragon City Mall, Mall ini memiliki tiga lantai. DP Mall Semarang memiliki beberapa toko yang dapat memenuhi kebutuhan kamu seperti Carrefour, ada juga klinik kecantikan seperti Charisma Aesthetic Skin Care, untuk kebutuhan fashion kamu dapat mengunjungi HnM dan Colorbox, atau kalau kamu butuh hiburan kunjungi saja Bioskop Cinema XXI.

3. Semarang Town Square

Semarang Town Square, Seputarkota.com (Sumber: tripadvisor.co.id)

Semarang Town Square, Seputarkota.com (Sumber: tripadvisor.co.id)

Semarang Town Square memiliki nama singkatan yaitu SETOS, biasanya para masyarakat Semarang menyebut Semarang Town Square dengan sebutan SETOS. Mall Semarang Town Square berada di dalam segitiga emas Kota Semarang (Pandanaran, Pemuda, Gajahmada), tepatnya di Jl. Petempen 294, Gajah Mada, Semarang. Mall ini berada di suatu area seluas 25.000 m2, dengan tinggi 10 lantai, dan memiliki eskalator terpanjang di Indinesia. Mall Semarang Town Square ini pertama kali dibuka pada tahun 2015 dan Mall ini akan dilengkapi dengan Indoor Theme Park pertama dan terbaru di Semarang dan juga Jawa Tengah. Untuk urusan memenuhi kebutuhan gaya hidup kamu tidak perlu khawatir, karena hampir semuanya tersedia di Mall ini.

Baca Juga:
>> Rekomendasi 5 Mall di Medan Paling Ramai dan Favorit
>> 9 Kedai Kopi di Semarang yang Jadi Andalan Beresin Tugas Kuliah

4. Mal Ciputra

Mall Ciputra, Seputarkota.com (Sumber: beritajateng.net)

Mal Ciputra memang memiliki beberapa cabang seperti di Jakarta, Tanggerang, Semarang dan masih ada lagi cabang lainnya. Mal Ciputra, terletak di Jl.  Simpang Lima Semarang, yaitu sebuah kawasan bisnis yang paling strategis di kota Semarang. Dengan luas lebih dari 40.000 m2, saat ini Mal Ciputra Semarang berisi lebih dari 200 toko yang terdiri dari berbagai toko branded maupun toko lokal. Mall Ciputra ini memiliki tiga lantai yang dapat kamu kunjungi, pada lantai dasar kamu bisa menemukan beberapa toko pakaian, di lantai satu kamu dapat menemukan toko yang dapat mengoptimalkan penampilan kamu seperti Johnny Andrean, Optik Tunggal dan lainnya, di lantai dua kamu dapat menemukan XXI dan Citra 21 untuk hiburan menonton film.

5. Java Supermall

Java Supermall Semarang, Seputarkota.com (Sumber: highlight.id)

Mall di Semarang yang terakhir dalam daftar ini adalah Java Supermall Semarang. Jika kamu ingin mengunjungi pusat perbelanjaan terbesar di Semarang, maka Java Supermall merupakan pilihan yang tepat. Java Supermall ini beralamat di Jl Letjen MT. Haryono No.992 – 994, Lamper Kidul, Semarang. Mall ini buka setiap hari pukul 09.30 –22.00. Java Supermall terdiri dari empat lantai, Java Supermall menghadirkan beragam toko untuk memenuhi segala kebutuhan kamu. Bagi yang ingin belanja produk-produk feshion, kamu bisa datang ke Matahari Department Store, Giordano, atau Bellagio. Kalau kamu ingin nongkrong asyik bersama teman, Java Supermall juga menyediakan berbagai gerai kuliner, seperti Starbucks, J.CO Donuts, Pizza Hut, Solaria, dan masih banyak lagi. Untuk kamu yang ingin menonton film, kamu bisa mengunjungi lantai tiga dimana terdapat Cinemazz untuk menonton film.

Nah, itu dia Mall di Semarang yang sering menjadi kunjungan para wisatawan. Kalau kamu sedang berlibur ke Semarang, tidak ada salahnya jika mengunjungi salah satu Mall di atas. Atau kalau kamu ingin mencari Mall yang lainnya yang terdekat dengan kamu, kamu bisa gunakan Aplikasi Cari Aja, Aplikasi Cari Aja merupakan Aplikasi yang dapat membantu kamu dalam mencari tempat terdekat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *