Coworking space murah di Jakarta sangatlah banyak kita temui, namun hanya sedikit yang menawarkan kelebihan ataupun keunikannya. Nah berikut ini adalah ulasan tentang apa itu coworking space dan berbagai coworking space murah di Jakarta serta keunikannya.
Apa itu coworking space ?
Bagi kita yang tinggal di perkotaan tentunya tidak asing lagi dengan yang namanya coworking space. Coworking space sendiri adalah suatu tempat yang digunakan oleh para pekerja seperti blogger, freelancer, ataupun start up. Tentu saja coworking space banyak dipilih oleh seseorang yang memiliki pekerjaan seperti ini ketimbang memilih bekerja di kantor ataupun ruangan yang bersifat konvensional, hal ini bukanlah tanpa alasan mengingat bekerja di coworking space lebih menyenangkan daripada bekerja di ruangan ataupun kantor.
Kelebihan coworking space
Dari segi kelebihan tentu saja coworking space memiliki banyak sekali kelebihan yang ditawarkannya. Mulai dari tempat yang nyaman hingga berbagai fasilitas yang memadai tersedia di coworking space ini, sebut saja wi-fi, ruang rapat, hingga tempat bermain pingpong ataupun billiard juga tersedia di coworking space. Berbagai fasilitas yang begitu lengkap ini ditujukan untuk menunjang pekerjaan kita tersebut.
Selain fasilitas yang memadai kelebihan lain dari coworking space ini yaitu kita bisa menemukan banyak sekali orang-orang yang memiliki pekerjaan lain. Hal ini tentu saja akan sangat bagus untuk pengembangan pengetahuan serta berkembangnya networking yang kita miliki.
Berbagai coworking space murah di Jakarta
Nah bagi kita yang bertempat tinggal di Jakarta dan tertarik untuk menggunakan coworking space maka kita patut mengetahui tempat yang murah dan bagus. Berikut ini telah kita rangkum 5 coworking space murah di Jakarta beserta keunikannya masing-masing.
1. EV Hive
Coworking space murah di Jakarta yang pertama adalah EV Hive, di sini kita akan dimanjakan dengan fasilitas yang tidak main-main, mulai dari kenyamanan hingga ruangan yang dibuat sedemikian rupa membuat kita betah bekerja di ruangan tersebut. Bahkan EV Hive juga dinobatkan sebagai coworking space terbesar di Asia Tenggara, tentunya hal ini juga akan menambah daya tari tersendiri untuk kita gunakan sebagai tempat kerja kita.
Di samping berbagai kelebihan dan fasilitas yang ditawarkannya ternyata EV Hive memberikan harga yang sangat terjangkau, mulai Rp.50.000/hari saja kita bisa menggunakan paket Flexi Desk yang memungkinkan kita untuk bisa menggunakan EV Hive di 5 tempat yang berbeda, hal ini dikarenakan EV Hive memiliki 5 tempat coworking space yang tersebar di penjuru Jakarta.
2. GoWork
Coworking space murah di Jakarta berikutnya yang tak kalah menarik adalah GoWork, coworking space ini baru launching Maret 2017 sehingga masih tergolong baru. Di sini kita akan diberi fasilitas yang sangat memadai seperti wi-fi, loker, print, dan penunjang lainnya.
Untuk coworking space yang masih baru GoWork berani menawarkan berbagai pilihan paket yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kita, di sini terdapat pilihan paket harian, bulanan, hingga tahunan. Harganya pun tidak terlalu mahal yaitu mulai Rp 140.000/hari hingga Rp 20 juta/tahun yang disesuaikan dengan jumlah orang ataupun member yang kita ikut sertakan.
3. WorkOut
Coworking space murah di Jakarta yang ketiga adalah WorkOut, keunikan di WorkOut ini yaitu selain tempat kerja yang nyaman kita juga di fasilitasi alat-alat olahraga sehingga membuat kita bisa bekerja sambil berolahraga. Tentu saja ini menjadi keunikan tersendiri mengingat banyak pekerja di jaman sekarang banyak yang melupakan olahraga.
Dengan keunikannya ini WorkOut membandrol harga yang sangat murah yaitu hanya Rp. 500.000 per bulannya dan Rp. 2–5 juta untuk empat private office dalam satu minggu, serta ada juga paket Rp. 200.000 untuk dua ruangan meeting dalam satu jam.
Baca Juga:
>> 7 Restoran 24 Jam di Jakarta yang Siap Jadi Pilihan Bukber Minggu Ini
>> 5 Restoran Bernuansa Alam di Jakarta Buat Kumpul Keluarga
4. Jakarta Digital Valley
Jakarta Digital Valley menjadi coworking space murah di Jakarta yang ke empat. Coworking space yang bertempat di menara multimedia, Jl. Kebon sirih No.10 Jakarta Pusat. Coworking space ini telah didirikan sejak tahun 2014 dan didirikan oleh Telkom untuk mendorong pertumbuhan perusahaan atau developernya.
Selain itu Jakarta Digital Valley bisa kita gunakan secara gratis untuk dijadikan coworking space, caranya kita hanya perlu mendaftar sebagai member di Jakarta Digital Valley ini. Penasaran mau kerja dari Jakarta Digital Valley? Yuk ke sana langsung dan pergi gak pakai nyasar bersama aplikasi pencarian tempat, Cari Aja.
5. Freeware Space
Coworking space murah di Jakarta dan memiliki keunikan yang terakhir adalah Freeware space, coworking space ini terletak di Jakarta Selatan. Berbeda dengan coworking space lainnya Freeware space cenderung memberikan suasana yang sangat natural agar penggunanya dapat bekerja dengan baik, hal ini dibuktikan dengan adanya fasilitas outdoor sehingga pekerja bisa bekerja di luar ruangan.
Nah itulah 5 coworking space murah di Jakarta dengan harga yang terjangkau serta memiliki kelebihan dan keunikannya masing-masing. Tentunya bagi kita yang ingin memiliki suasana kerja yang nyaman dan fun maka kita patut mencoba coworking space ini, apalagi banyak sekali coworking space murah di Jakarta dengan fasilitas serta tempat yang sangat nyaman untuk kita gunakan saat bekerja.